MACAM-MACAM BENTUK PENELITIAN (BAGIAN 2)

 


sumber gambar : shutterstock.com

Baca artikel Bagian Pertama, 

Kemudian setelah membaca bagian pertama silakan lanjut di artikel berikut ini.

Melanjutkan macam-macam bentuk penelitian selanjutnya yang telah ditulis pada artikel sebelumnya, selanjutnya adalah point ke enam

F. Penelitian Korelasional,

Penelitian korelasional bertujuan untuk meneliti sejauhmana variasi0variasi pada suatu faktor berkaitan dengan variasi-variasi faktor lain berdasarkan koefisiensi korelasi.

Contoh:

Studi tentang Hubungan antara Pola Belajar dengan Prestasi Belajar

Studi tentang Hubungan peningkatan insentif upah dengan Peningkatan Prestasi Kerja

G. Penelitian Kausal Komparatif,

Penelitian kausal komparatif ini bertujuan untuk mengelidiki kemungkinan sebab akibat terjadinya suatu fenomena.

Contoh:

Studi tentang faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas dan efisiensi perusahaan.

Studi tentang Faktor-Faktor Murid Mensontek

H. Penelitian Tindakan (action research)

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan keterampilan-keterampilan baru atau cara-cara pendekatan baru dan untuk memecahkan masalah dengan cara penerapan langsung didunia kerja atau dunia aktual yang lain.

Contoh :

Penelitian tentang Program "Inservice-Training" untuk Melatih Para Penyuluh Pertanian Lapangan

Penelitian Tindakan Kelas oleh Guru-Guru di SMA


BERDASARKAN TUJUANNYA

dilanjutkan di artikel selanjutnya 


E-book : Metode Penelitian Model Praktis Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif

Penulis : Prof. Dr. Suryana, M.Si

Penerbit : Universitas Pendidikan Indonesia

Tahun 2010


0 komentar:

Post a Comment